Tuesday 10 October 2023

8 Cara Menguncir Rambut Anak yang Bisa Moms Coba, Simpel!

pitarambutanakApakah Moms masih bingung bagaimana cara menguncir rambut anak agar penampilannya lebih menarik?

Memiliki anak perempuan tentunya menjadi hal yang menyenangkan untuk Moms, ya!

Seiring pertambahan usianya, Moms dapat mendandaninya dengan pakaian yang lucu dan menguncir rambut anak dengan hiasan yang menarik.

Namun, apakah Moms masih bingung bagaimana cara menguncir rambut anak?

Tidak perlu khawatir, saat menguncir rambut anak memang membutuhkan kreativitas tersendiri.


Cara Menguncir Rambut Anak

Nah, berikut ini cara yang bisa Moms lakukan untuk menguncir rambut anak.

1. Pigtail Buns

Pigtail buns bisa menjadi model kunciran yang sangat menggemaskan untuk anak. Ini bisa menjadi cara menguncir rambut anak yang masih pendek.

Jika rambut Si Kecil sulit diatur atau cenderung mudah kusut, Moms bisa mengaplikasikan kondisioner tanpa bilas yang ringan.

Caranya dengan menyemprotkan ketika rambut anak masih basah dan menyisirnya secara perlahan.

Nah, cara menguncir rambut anak dengan pigtail buns, Moms hanya membutuhkan sisir, jepitan rambut, dua ikat rambut. Idncash

Tutorial membuat pigtail buns:

  1. Bagilah rambut anak menjadi dua bagian. Moms bisa menggunakan sisir atau jari-jari untuk membagi rata rambut menjadi dua bagian yang sama. Kemudian, gunakan ikat rambut dan kencangkan setiap bagian.
  2. Ambil kunciran yang pertama Si Kecil dan putar longgar sampai ke ujung rambutnya.
  3. Setelah diputar dan dipelintir, lilitkan rambut di sekitar pangkal kunciran, dan terus balut sampai berbentuk seperti sanggul kecil. Kemudian, Moms bisa mengencangkan dengan jepit rambut sebanyak yang diperlukan.
  4. Lakukan tahapan yang sama pada kunciran yang kedua.
  5. Moms bisa menambahkan pita pada bagian pigtail buns yang membuat anak tampak lebih menggemaskan!

2. Half-hair Bun

Cara menguncir rambut pendek anak memang terkadang cukup sulit, tapi Moms bisa mencoba model kunciran satu ini.

Dinamakan half-hair bun, karena memang hanya bagian depannya saja yang dikuncir.

Cara menguncir rambut anak dengan model seperti ini, Moms membutuhkan sisir, ikat rambut, dan bisa ditambahkan pita untuk membuat tampilan rambut Si Kecil semakin manis.

Tutorial membuat half-hair bun:

  1. Belah rambut menjadi dua bagian, yaitu depan dan belakang. Biarkan rambut yang tergerai menyentuh telinga anak.
  2. Lalu, sisir bagian atas rambut anak dan bentuk serupa dengan kunciran kuda. Moms bisa mengatur ketebalannya sesuai keinginan saja.
  3. Kemudian, kuncir perlahan dengan ikat rambut. Moms bisa menambahkannya dengan pita agar tampilannya semakin manis.


No comments:

Post a Comment

Cara Mengikat Rambut Anak Berbagai Model, Pasti Lucu!

pitarambutanak |  Bagi anda yang mempunyai  anak  perempuan dan senang sekali mendandani nya dan  menata  rambutnya. Simak cara mengikat ra...